Marketplace Tokopedia tentu menjadi favorit banyak orang, karena memang dikenal sebagai salah satu marketplace terkemuka di Indonesia. Tokopedia menyediakan banyak sekali produk karena menjadi tempat bagi banyak penjual menjajakan dagangannya. Menariknya Tokopedia menjual pulsa yang bisa dijadikan pilihan saat isi saldo operator seluler yang digunakan.
Keuntungan Membeli Pulsa di Tokopedia
Transaksi membeli pulsa memang bisa dilakukan di banyak tempat, mulai dari konter pulsa di dekat rumah sampai aplikasi jual beli online. Termasuk Tokopedia di dalamnya, yang ternyata transaksi beli pulsa di marketplace ini memberi banyak sekali keuntungan. Diantaranya adalah:
1. Semua Operator Tersedia
Keuntungan pertama yang didapatkan jika membeli pulsa di Tokopedia adalah bisa membeli pulsa dari semua operator. Kenapa? Sebab, Tokopedia menyediakan pulsa dari semua operator seluler yang ada di Indonesia. Sehingga tidak perlu khawatir pulsa dari kartu yang dipakai tidak ada.
Selain pilihan operator yang lengkap, nominal pulsa yang tersedia juga komplit. Setiap operator memiliki nilai nominal pulsa minimal yang berbeda dan dijamin tersedia di Tokopedia. Misalnya Kartu As dari Telkomsel, tersedia dari nominal Rp 15.000 sampai Rp 1 juta. Bisa dipakai kulakan pulsa.
2. Banyak Promo Cashback
Keuntungan berikutnya adalah banyaknya promo cashback, sehingga nominal belanja pulsa jauh lebih murah dibanding harga normal. Para pengguna setiap Tokopedia dijamin hafal betul bagaimana royalnya marketplace besutan anak bangsa ini membagikan promo cashback.
Cashback ini berlaku untuk semua jenis transaksi, beberapa cashback bisa dinikmati dengan ketentuan tambahan. Misalnya menjadi member di toko official atau ketentuan lainnya. Jadi, saat belanja pulsa di Tokopedia dijamin lebih irit karena harganya lebih murah dibanding membeli secara offline di konter.
3. Sering Ada diskon
Tak hanya promo cashback, di Tokopedia para penggunanya juga bisa menikmati promo diskon. Diskon ini biasanya ada ketentuan tambahan, misalnya sudah memenuhi minimal transaksi. Jadi, cek dulu semua promo yang didapatkan supaya bisa memilih nominal pulsa yang memenuhi syarat.
4. Transaksi Cepat
Membeli pulsa nominal berapapun dan dari operator manapun bersama Tokopedia akan menikmati proses yang cepat. Selama pembayaran sudah dilakukan maka tak sampai hitungan menit pulsa sudah dikirimkan ke nomor yang dimasukan. Jadi cek dulu nomor yang dimasukan agar tidak masuk ke nomor orang lain.
5. Praktis
Tak dapat dipungkiri membeli pulsa di Tokopedia memberi kepraktisan yang maksimal. Sebab pembelian pulsa bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja selama bisa terhubung ke internet. Pembayarannya pun praktis, bisa menggunakan aplikasi dompet digital, Alfamart, Indomart, dan transfer dari sejumlah bank di Indonesia. Jadi untuk membeli pulsa benar-benar bisa di dalam rumah saja.
Dengan segala keuntungan dan kelebihan yang ditawarkan Tokopedia, maka tidak perlu ragu untuk membeli pulsa di marketplace ini. Semua operator tersedia dengan pilihan nominal pulsa yang lengkap. Banyak promo pula, sehingga dijamin hemat dan bisa membeli pulsa kapan saja dan dimana saja.